5 penyerang yang bisa menggantikan sergio aguero di manchester city

5 penyerang yang bisa menggantikan sergio aguero di manchester city

Play all audios:

Loading...

Sergio Aguero dan Manchester City akan resmi berpisah setelah musim ini berakhir. Penyerang asal Argentina itu sudah membela _The Citizens_ selama satu dekade sejak tahun 2011. Kepergian


Aguero tentu akan membuat Manchester City bergerak untuk mencari penggantinya. Beberapa nama sudah dikaitkan dengan tim asuhan Pep Guardiola itu. Berikut ini 5 penyerang yang bisa


menggantikan Aguero di Stadion Etihad. 1. ANDRE SILVA - EINTRACHT FRANKFURT goal.com Andre Silva sedang menunjukkan performa yang menjanjikan pada musim ini. Penyerang berusia 25 tahun itu


tampil sangat baik dengan mengoleksi 21 gol dan 5 _assist_ dari 24 pertandingan di Bundesliga. Dengan performanya itu, tidak menutup kemungkinan Silva akan diboyong oleh Guardiola pada musim


depan. Jika bergabung dengan Manchester City, pemain asal Portugal itu akan menambah dimensi yang berbeda di lini depan. Bermain di kompetisi Premier League akan menjadi pengalaman yang


baru bagi sang pemain. Sebelumnya, ia sudah bermain di liga top Eropa seperti LaLiga, Serie A, dan Bundesliga. 2. LAUTARO MARTINEZ - INTER MILAN  sempreinter.com Lautaro Martinez sempat


dikaitkan dengan Barcelona pada musim panas lalu. Namun, kesepakatan transfer tidak terwujud karena Barcelona dinilai tidak memiliki uang yang cukup untuk memboyong sang pemain. Kini, ia


dinilai cocok untuk menggantikan Sergio Aguero di Manchester City. Musim ini Martinez tampil sangat baik dengan mengoleksi 14 gol serta 8 _assist_ dari 27 pertandingan di Serie A. Pemain


asal Argentina itu tidak hanya bagus ketika tampil sebagai ujung tombak, tetapi juga mampu bermain baik sebagai penyerang pendukung. Dengan usianya yang masih muda, 23 tahun, ia dinilai


cocok menjadi pengganti Aguero untuk jangka panjang. _BACA JUGA: 5 STRIKER YANG COCOK GANTIKAN LAUTARO MARTINEZ DI INTER MILAN  _ 3. JOAO FELIX - ATLETICO MADRID  goal.com Lanjutkan membaca


artikel di bawah EDITOR’S PICKS Selain Martinez, Joao Felix juga bisa digunakan sebagai proyek jangka panjang bagi Manchester City. Meski baru berusia 21 tahun, pemain asal Portugal ini


sudah memiliki_ skill_ yang sangat baik di atas lapangan. Potensinya bisa jadi akan keluar lebih baik lagi jika ditangani oleh Pep Guardiola. Felix memang belum menemukan penampilan


terbaiknya dengan Atletico Madrid musim ini. Ia baru menciptakan 7 gol dan 5_ assist_ dari 24 pertandingan di LaLiga. Namun, jika memilih hengkang ke Inggris, bukan tidak mungkin sang pemain


akan tampil jauh lebih baik. 4. HARRY KANE - TOTTENHAM HOTSPUR  skysports.com Jika Pep Guardiola mencari sosok penyerang yang berkualitas dan sudah jadi, nama Harry Kane tentu bisa menjadi


solusinya. Pemain berusia 27 tahun ini dianggap sebagai salah satu penyerang terbaik di Premier League dalam beberapa musim terakhir. Ia tercatat sudah memenangi gelar top skor Premier


League sebanyak dua kali pada musim 2015/2016 dan 2016/2017. Tak hanya itu, Kane juga pernah memenangi penghargaan top skor Piala Dunia 2018 dengan koleksi 6 gol. Semua penghargaan itu


menjadi bukti nyata kehebatan sang pemain. Bersama Spurs musim ini, Kane sudah mengoleksi 17 gol dan 13 _assist_ dalam 27 pertandingan di Premier League. 5. ERLING HAALAND - BORUSSIA


DORTMUND  fcbarcelonanoticias.com Nama terakhir yang juga dikaitkan dengan Manchester City adalah Erling Haaland. Penyerang muda yang sedang naik daun ini tampil sangat impresif bersama


Borussia Dortmund. Ia sudah membukukan 33 gol dan 8_ assist_ dalam 31 pertandingan di berbagai ajang. Lebih hebatnya lagi, Haaland hanya membutuhkan 6 laga untuk menciptakan 10 gol di Liga


Champions musim ini. Jika bisa mendatangkan pemain berusia 20 tahun itu ke Stadion Etihad, kesempatan Manchester City untuk bisa memenangi trofi Liga Champions pada musim depan cukup besar.


Pasalnya, Haaland tampil sangat cemerlang di kompetisi terbaik se-Eropa itu. Dari kelima penyerang tersebut, siapa yang lebih cocok untuk menggantikan Sergio Aguero di Manchester City? _BACA


JUGA: MEGAPROYEK MANCITY REKRUT HAALAND JADI PENERUS AGUERO_ IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya


tanggung jawab dari penulis.